Minggu, 13 Juli 2014

Waduh.... Iklan Sebuah Produk Kulit Manggis mirip Iklan dari Korea

Dewasa ini hampir semua stasiun televisi di Indonesia menayangkan sebuah iklan produk kulit manggis yang memiliki lagu jingle yang sangat familiar di telinga kita semua. Sepertinya iklan produk kulit manggis satu ini sudah menyihir kita dan membuat kita mengetahui merek kulit manggis tersebut. Iklan ini juga menjadi perbincangan hangat di mana-mana, bukan karena khasiat atau testimoni yang ajaib, melainkan karena iklannya yang begitu diingat oleh masyarakat luas. Iklan produk kulit manggis satu ini juga menjadi bahan candaan atau plesetan yang membuat gelak tawa orang.

Di balik itu semua ternyata ada pihak yang menemukan kemiripan iklan produk kulit manggis satu ini dengan sebuah produk kecantikan dari negeri ginseng. Tidak main-main kemiripannya sangat tinggi bahkan bisa dikatakan sama persis. Baik dari lirik iklannya maupun gerak-gerik bintang iklan tersebut. Cuma yang membedakan hanya iklan produk kulit manggis satu ini memiliki dua bait. Keadaan ini cukup menggemparkan masyarakat luas di Indonesia. Berikut ini adalah video iklan dari negeri ginseng tersebut.


Di bawah ini adalah iklan produk kulit manggis paling tersohor di Indonesia Juli 2014




Setelah melihat video iklan produk kecantikan tersebut maka akan terlihat apabila iklan tersebut sama percis, sekali lagi sama percis dengan iklan sebuah produk kulit manggis yang tersohor. Lihat baik-baik gerakannya yang ada beberapa gerakan yang sama-sama muncul di kedua iklan tersebut, yaitu pas bagian memegang bahu. Boleh dibilang iklan tersebut menggunakan model yang secara sepintas mirip. 

Lalu jika dilihat dari waktu penayangannya, iklan produk kecantikan dari Korea tersebut sudah tayang tahun 2013 sedangkan iklan produk kulit manggis fenomenal ini baru tayang sekitar tahun 2014 dan mulai menjadi populer sekitar medio tahun 2014. Dapat kita simpulkan bahwa iklan produk kulit manggis tersebut bisa dikatakan menjiplak iklan produk kecantikan asal Korea tersebut.

Jika dilihat dari bintang iklannya, bintang iklan dalam produk kecantikan asal Korea adalah seorang yang sangat populer di sana. Namanya adalah Suzy, seorang personil grup band Miss A. Miss A sendiri adalah band yang cukup tersohor di negeri Korea. Kemiripan iklan produk kulit manggis tersebut membuat penggemar K-POP cukup emosi. Sedangkan bintang iklan produk kulit manggis ini adalah Indah Permatasari seorang gadis kelahiran 1997 yang cukup banyak membintangi iklan di Indonesia. 

Setelah melihat persamaan kedua iklan tersebut, apakah Anda sudah bisa menebak merek produk itu dan bagaimana tanggapan Anda sekalian? Hingga tulisan ini dibuat masih banyak berkeliaran iklan produk kulit manggis tersebut di layar kaca di Indonesia. Mohon maaf bila ada salah kata atau ada hal-hal yang kurang berkenan. 


label: jingle mastin mirip jingle korea, iklan korea mirip mastin, iklan mastin plagiat, iklan kulit manggis, iklan produk yang menjiplak luar negeri, jingle iklan yang menjiplak


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...